Aswan: Atlit Berprestasi Punya Masa Depan

19.05 Diposting oleh HERI IRAWAN

NGABANG-Lahirnya Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2005 tentang mengatur tentang olahraga teruama para atlit yang berprestasi dalam salah satu cabang olahraga yang ditekuni. Pemerintah pusat telah membentuk salah satu Badan Pemuda Pelajar olahraga dan pemberdayaan perempuan (Bappora-PP) untuk menangani para atlit yang berprestasi.

Demikian dikatakan ketua Harian INKAI Kabupaten Landak Aswan Merri, kepada Kapuas Post, belum lama ini.

Aswan Merri menjelaskan Sudarmono, salah satu atlit karate dari perguruan INKAI asal Kabupaten Landak, pada tanggal 4 Maret lalu dipanggil oleh Bapora-PP dan di test selama 2 hari tanggal 5-6 maret lalu dan telah dinyatakan lulus oleh pihak Bappora-PP. Selanjutnya setelah lulus ujian SMP tahun 2008. Sudarmono berhak masuk di SMA vaforit yaitu SMA 7 Pontianak salah satu sekolah unggulan yang disiapkan untukpara atlit yang berprestasi. “Sudarmono salah satu atlit nasional karate siswa kelas IX SMP Negeri 2 Ngabang. Ia muncul pada PORSENI SMP tingkat Kabupaten Landak pada bulan Juni 2007, sebagai Juara I dan juara I PORSENI SMP tingakt Propinsi di Sambas. Pada PORSENI SMP di tingkat nasional, bulan Nopember 2007 di Makasar meraih Juara III (tiga).

”Sejak menyandang juara III tingkat Nasional Sudarmono termasuk katagori atlit Nasional. Untuk menghargai jasa dan prestasinya Pemerintah propinsi Kaliantan Barat sudah merekrut semua atlit yang berprestasi untuk memperkuat Kontingen Kalimantan Barat menghadapi even-even ditingkat nasional seperti PON dan kejuaraan lainnnya,” kata Aswan.

Untuk itu dia mengimbau kepada para atlit-atlit karate lainnya supaya benar-benar dalam latihan untuk menjadi atlit yang berprestasi.

Sementara itu ditempat terpisah Sudarmono di sekolahnya di SMP 2 Ngabang mengatakan, sebanyak 8 karateka yang dipanggil di Bappora-PP, ada 4 laki-laki dan 4 orang perempuan. “Kami di test kesehatan/fisik satu persatu setelah itu test. Berikutnya kami disuruh komite sistim keliling,” akunya.

Setelah ditest langsung dumumkan ternyata dirinya dinyatakan lulus untuk masuk di SMA 7 Pontianak.Bagaiman dengan wanitanya? Rekannya bernama Desi, asal Kabupaten Sambas dinyaakan lulus. “Kita tinggal menunggu panggilan dari pihak Bappora-PP maupun pihak sekolah,” ungkapnya. (hers)
You can leave a response, or trackback from your own site.

1 Response to "Aswan: Atlit Berprestasi Punya Masa Depan"

  1. admin Said,

    Nice article

    Posted on 11 Mei 2008 pukul 18.18

     

Powered by www.tvone.co.id